KUNJUNGAN PROGRAM STUDI PWK – INSTITUT TEKNOLOGI KALIMANTAN (ITK)

Dalam rangka Studi Ekskursi sekaligus Kegiatan Pra-Studio Pesisir, Program Studi PWK-ITK di Pulau Lombok – Nusa Tenggara Barat, Program Studi PWK-ITK disela waktu kegiatan tersebut, mengunjungi Prog. Studi PWK-Univ. Muhammadiyah Mataram (UMMAT).

Rombongan PWK-ITK yang terdiri dari 60 org mahasiswa angkatan 2017 dan 2 orang dosen pendamping, diterima langsung oleh Wakil Rektor I – UMMAT, Bpk. Dr. Harry Irawan Johari, M.Sc dan seluruh civitas akademika Prog. Studi PWK-UMMAT.

Kegiatan pada kunjungan ini, diisi dengan pemaparan dan pengenalan Profil Prog. Studi PWK-UMMAT, yang disampaikan oleh Ketua Prog. Studi PWK-UMMAT, Bpk. Fariz Primadi Hirsan, ST, MT, serta pemaparan terkait potensi pesisir dan pariwisata serta kebudayaan, oleh Wakil Rektor I UMMAT.

Diakhir kunjungan, disepakati jalinan kerjasama antara Prog. Studi PWK-UMMAT dan Prog. Studi PWK-ITK, melalui penjajagan kerjasama studio, penelitian bersama, pertukaran penerbitan publikasi dll, yang mendukung sinergisitas kegiatan dikedua belah pihak.
(Admin)